PPPK Kementerian Pertanian 2023 – Persyaratan PPPK 2023 Kementerian Pertanian

PPPK Kementerian Pertanian 2023 – Kementerian Pertanian (Kementan) telah mengumumkan jumlah formasi PPPK dalam seleksi CASN 2023.

Info Formasi PPPK 2023 Kementerian Pertanian
Terdapat sekitar 18 formasi yang tersedia dalam seleksi PPPK 2023 di Kementan. Beberapa di antaranya mencakup:

  • Analis Prasarana Dan Sarana Pertanian
  • Analis Sumber Daya Manusia Aparatur
  • Arsiparis
  • Medik Veteriner
  • Pengawas Alat Dan Mesin Pertanian
  • Pengawas Mutu Hasil Pertanian
  • Pengendali Organisme Pengganggu Tumbuhan
  • Penyuluh Pertanian
  • Perencana

Persyaratan Pendaftaran PPPK Kementan 2023
Dokumen persyaratan yang diperlukan untuk mendaftar seleksi PPPK Kementan 2023 meliputi:

  1. Surat lamaran ditujukan kepada Menteri Pertanian RI di Jakarta, yang ditulis menggunakan komputer, ditandatangani dengan pena bertinta hitam, dan wajib dibubuhi e-meterai Rp10 ribu. Format surat lamaran dapat diunduh dari laman http://casn.pertanian.go.id/2023.
  2. Surat-surat Pernyataan (2 surat) yang ditulis menggunakan komputer, ditandatangani dengan pena bertinta hitam, dan wajib dibubuhi e-meterai Rp.10.000,-. Format surat pernyataan dapat diunduh dari laman http://casn.pertanian.go.id/2023 dan dokumen tersebut dijadikan dalam satu file, kemudian diunggah pada portal https://sscasn.bkn.go.id.
  3. Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) asli atau surat keterangan telah melakukan perekaman kependudukan yang dikeluarkan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil)/Kecamatan bagi yang belum memiliki e-KTP.
  4. Pas foto berlatar belakang merah berukuran 4×6 (foto minimal 150kb, maksimal 300kb, tipe file jpg).
  5. Dokumen kelulusan pendidikan dalam format pdf, meliputi:
  • Ijazah dan Transkrip Nilai Asli atau fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai yang dilegalisir cap basah dan ditandatangani oleh Pejabat yang berwenang menandatangani. Untuk kualifikasi pendidikan Pascasarjana/S-2, IPK minimal 3,00. Untuk kualifikasi pendidikan Sarjana/S-1, Diploma IV/D-IV, atau Diploma III/D-III, IPK minimal 2,50.
  • Surat keputusan penyetaraan ijazah dan penyetaraan nilai (asli/fotokopi yang dilegalisir cap basah) dari kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi bagi lulusan perguruan tinggi luar negeri.
  1. Surat Keterangan dari Dokter rumah sakit pemerintah/Puskesmas (asli) yang menjelaskan jenis dan derajat kedisabilitasannya bagi pelamar disabilitas.
  2. Video singkat dengan durasi 10-15 menit yang menunjukkan kegiatan sehari-hari dalam menjalankan aktifitas sesuai jabatan yang dilamar. Video ini harus menggambarkan kedisabilitasannya terutama yang tidak terlihat. Video diunggah di platform tertentu, dan link video diinput ke aplikasi SSCASN.

Jadwal dan Tahapan Seleksi PPPK 2023
Berikut adalah jadwal dan tahapan seleksi PPPK 2023:

  • Pengumuman Seleksi: 19 September – 3 Oktober 2023
  • Pendaftaran Seleksi: 20 September – 9 Oktober 2023
  • Seleksi Administrasi: 20 September – 12 Oktober 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 13 – 16 Oktober 2023
  • Masa Sanggah: 17 – 19 Oktober 2023
  • Jawab Sanggah: 17 – 21 Oktober 2023
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 20 – 26 Oktober 2023
  • Penarikan data final: 27 – 29 Oktober 2023
  • Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 30 Oktober – 2 November 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 3 – 6 November 2023
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 8 November – 2 Desember 2023
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 13 November – 4 Desember 2023
  • Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 28 November – 7 Desember 2023
  • Pengumuman Kelulusan: 4 – 13 Desember 2023
  • Pengisian DRH NI PPPK: 14 Desember 2023 – 12 Januari 2024
  • Usul Penetapan NI PPPK: 13 Januari – 11 Februari 2024
Join Grup Belajar Gratis PPPK 2023 Sekarang Juga!! Klik Tombol dibawah ini yah!!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top